Tekan Inflasi , Kadin Dumai , Pemko Dumai Dan Bulog Dumai Gelar Operasi Pasar

0
11

DUMAI TINTARIAU.COM  Dumai , Sabtu , 18 Februari 2023 – Sebuah langkah strategis diambil oleh Kamar Dagang dan Industri Dumai , Pemerintah kota Dumai dan Bulog Dumai untuk menekan angka inflasi dengan melaksanakan Operasi Pasar.

Operasi pasar murah merupakan salah satu strategi penanganan dampak inflasi , dengan koordinasi yang sangat baik dari Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) kota Dumai untuk menjaga keterjangkauan harga, daya beli masyarakat, kelancaran distribusi dan kestabilan harga pangan.

Zulfan Ismaini , SH yang ditemui pada saat pelaksanaan operasi pasar ” Ini sebuah sinergi antara Kadin Dumai , Pemko Dumai dan Bulog Dumai untuk menekan inflasi .Untuk tahun 2023 kita targetkan 90 titik dan perdana dilaksanakan di kelurahan Bumi Ayu Kecamatan Dumai Selatan ” ungkap zulfan.

Pada giat pasar murah ini , Bulog Dumai menjual 4 bahan pokok antara lain beras, minyak goreng , gula dan daging. Produk ini dijual dengan harga dasar yang relatif terjangkau.

( Redaksi TR / Sri.N / *** )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini