Tahun Ini Pemkab Rohil Fokus Perbaiki Bangunan Terbengkalai

0
795

Rokan Hilir TINTARIAU. COM Bagansiapiapi Selasa 29/08/2017 – Tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) fokus untuk memperbaiki bangunan insfraruktur yang selama ini terbengkalai.

Hal ini merupakan saran dari pihak kejari rohil agar bangunan yang ada difungsikan dan dinilai tidak mubazir anggaran.

“Perbaikan bangunan tersebut akan diambil dengan cara mengevaluasi anggaran yang ada untuk pembangunan sarana dan prasarana insfraruktur yang terbengkalai agar dapat digunakan sesuai dengan kebutuhannya.

Dengan begitu kedepannya tidak ada lagi bangunan yang terbengkalai dinegeri seribu kubah ini,” kata Bupati Suyatno di Bagansiapiapi.Salah satu bangunan terbengkalai yang saat ini sedang direhab yakni bangunan kolam renang batu enam.

“Inilah salah satu saran dari Kejari rohil agar gedung-gedung yang belum difungikan itu segera untuk difungsikan kegunaannya,” ungkap Bupati.

Sementara itu Kajari Rohil, Bima Suprayoga SH MHum melalui kasi intel, Sri Odit Megonondo membenarkan hal itu. Menurutnya, perbaikan gedung-gedung terbengkalai sangat bagus dilakukan agar pembangunan yang telah dilakukan sebelumnya tidak mubazir.

‎”Tujuannya biar gedung-gedung yang tidak terpakai bisa difungsikan sebagaimana peruntukannya. Kita minta untuk segera diperbaiki sehingga anggaran yang dikeluarkan oleh Pemda tidak dibuang sia-sia,” saran Odit.

(tintariau.com/Jum’s)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini