Defisit, TPS untuk Pedagang Pasar Terapung Tembilahan Batal Dibangun Tahun Ini

0
794

Indragiri hilir Tintariau.com TEMBILAHAN, Kamis , 20/09/2018  – Pasca rubuhnya beberapa los pedagang di Pasar Terapung Tembilahan ke Sungai Indragiri pada Rabu (27/4/2016) atau dua tahun lalu, hingga hari ini para pedagang masih tetap bertahan berjualan di tempat tersebut.

Karena tidak mungkin untuk direnovasi, Pemkab Indragiri hilir merencanakan akan membangun ulang pasar yang berdiri di atas Sungai Indragiri tersebut.

Namun dikarenakan anggaran untuk membangun kembali tidak sedikit atau lebih kurang Rp50 miliar, akhirnya Pemkab Inhil melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian pada tahun 2018 ini merencanakan membangun Tempat Penampungan Sementara (TPS) bagi pedagang.

Pembangunan TPS dimaksudkan untuk memindahkan para pedagang ke tempat yang lebih aman, karena pasca beberapa los ambruk dua tahun lalu, kondisi Pasar Terapung tersebut sangat memprihatinkan.

Meski sudah direncanakan dan teranggarkan pembangunan TPS yang lebih kurang Rp400 juta itu dibangun pada 2018 ini, namun karena Inhil mengalami defisit Rp307 miliar, maka pembangunan TPS tersebut harus ditunda.

“Karena dinas kita kena rasionalisasi Rp3,5 miliar, jadi beberapa kegiatan harus ditunda, termasuk pembangunan TPS itu,” ujar Sekretaris Dinas Perdagangan dan Perindustrian Inhil, Ismed Ahyani belum lama ini.

(redaksi/ ADV/Indra)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini